Text
Statistika Inferensial
Statistika inferensial mencakup semua metode yang berhubungan dengan analisis sebagian data untuk peramalan atau penarikan kesimpulan mengenai keseluruhan gugus data induknya. Statistika inferensial merupakan pengetahuan statistika yang berhubungan dengan penarikan kesimpulan yang bersifat umum dari data yang telah disusun dan diolah. Secara ringkas, statistika inferensial adalah statistika yang digunakan untuk menggeneralisasikan data sampel terhadap populasi. Setiap bab dalam buku ini dilengkapi dengan ilustrasi atau kasus. Ilustrasi dapat berfungsi sebagai teladan (contoh persoalan) atau bahan untuk rujukan analisis data pada penelitian yang mirip. Ilustrasi berfungsi untuk menerapkan teori-teori pada bab tersebut. Ilustrasi dalam buku ini bersifat terbatas karena dengan harapan dalam bidang ilmu-ilmu lain dapat dianalogikan.
Tidak tersedia versi lain